Judul : SMAN 1 Bunguran Timur Ikut Meriahkan HUT RI ke 77 dengan Pawai Perjuangan
link : SMAN 1 Bunguran Timur Ikut Meriahkan HUT RI ke 77 dengan Pawai Perjuangan
SMAN 1 Bunguran Timur Ikut Meriahkan HUT RI ke 77 dengan Pawai Perjuangan
Pelajar SMAN 1 saat Pawai- |
Pawai mulai bergerak dari SMAN 1 Bunguran Timur pada pukul 15.30 WIB, diiringi Marching Band SMAN 1 Bunguran Timur. Menyusuri jalan Pramuka, soekarno Hatta,atau kawasan pantai piwang, Jalan Hangtuah, kembali ke Jalan Pramuka dan finis di SMAN 1 Bunguran Timur lagi.
Kepala Sekolah SMAN 1 Bunguran Timur, Prihatno Budi Riyanto usai kegiatan mengatakan jika pawai karnaval tersebut mweupakan inisiatif dari keluarga besar SMAN 1 Bungurna Timur dan melibatkan semua guru dan siswa.
"Pawai karnaval perjuangan ini merupakan inisiasi dari keluarga besar SMAN 1 Bunguran Timur ,pawai dilaksanakan pada sore hari mengingat untuk sore hari tidak ada acara penurunan bendera, dipantai juga sore sudah tidak ada acara ,sehingga kami laksanakan pada sore hari," ujar Prihatno Budi Riyanto, Rabu (17/08/2022).
Dalam Pawai tersebut para siswa menggunakan bermacam pakaian yang menunjukan profesi dan juga pakaian para pejuang kemerdekaan. Pakaian - pakaian tersebut diperoleh siswa selain milik keluarga sendiri, juga meminjam dari instansi atau lembaga pemerintahan.
"Pakaian - pakaian yang digunakan para siswa dalam karnaval tersebut mereka pinjam baik dari keluarga ,atau ketempat lain. Seperti dari TNI, polri,kesehatan dan lain - lain. Alhamdulillah semua mendukung kegiatan kami," tambah Prihatno Budi Riyanto.
Persiapan untuk kegiatan pawai karnaval perjuangan ini dilakukan sejak tiga bulan lalu, dengan mempersiapkan secara marathon semua hal yang berkaitan dengan karnaval.
Kegiatan itu juga mendapat apresiasi dari Krpala Cabang Dinas Pendidikan Kabupaten Natuna, Provinsi Kepri. Diharapkan kedepan dapat menjadi agenda rutin tahunan dengan melibatkan sekolah lanjutan lainnya.
Kepala Sekolah SMAN 1 Bunguran Timur, Prihatno Budi Riyanto |
(Piston)
SMAN 1 Bunguran Timur Ikut Meriahkan HUT RI ke 77 dengan Pawai Perjuangan
Sudah dibaca SMAN 1 Bunguran Timur Ikut Meriahkan HUT RI ke 77 dengan Pawai Perjuangan linknya https://malaysiadansekitarnya.blogspot.com/2022/08/sman-1-bunguran-timur-ikut-meriahkan.html
0 Response to "SMAN 1 Bunguran Timur Ikut Meriahkan HUT RI ke 77 dengan Pawai Perjuangan"
Posting Komentar