Judul : Anggota Komisi IV DPRD Batam, Sah Jadi Ketum IKABSU Batam
link : Anggota Komisi IV DPRD Batam, Sah Jadi Ketum IKABSU Batam
Anggota Komisi IV DPRD Batam, Sah Jadi Ketum IKABSU Batam
Gubernur Sumut (Kanan) memberikan Bendera Petaka IKABSU Kepada Udinb P.Sihaloho, SH |
BATAM I KEJORANEWS.COM : Anggota Komisi IV (Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Batam, Udin P.Silaloho, SH resmi dilantik menjadi Ketua Umum Ikatan Keluarga Besar Sumatera Utara (Ketum IKABSU) Batam masa bakti 2022 - 2027, yang dikukuhkan langsung oleh Gubernur Sumatera Utara (Sumut), di Dataran Engku Putri Batam Centre, Batam Kota - Batam.
Dalam sambutannya, Udin P.Sihaloho menyampaikan bahwa yang mana IKABSU terdiri dari berbagai suku dan agama, siap untuk pembangunan Batam kedepan, serta mewujudkan masyarakat yang maju, aman dan bermartabat, sebagaimana dalam mewujudkan Batam sebagai dunia bandar madani yang modern dan sejahtera.
"Melalui pelantikan ini, kita akan bersinergi bersama pemerintah membangun Kota Batam, dengan kehadiran warga Sumut di berbagai bidang. Dan diharapkan kita dapat membawa perubahan yang cukup besar, dengan beragam suku, agama, dalam menjanlankan tugas dan kewajiban sesuai dengan yang diharapakan, dan bisa berjalan agar kita bisa sampai ketujuan," terangnya.
Hadir pada pelantikan pengurus IKABSU Kota Batam, Wakil Ketua DPRD Batam, Anggota DPRD Kepri, Anggota DPRD Sumatera Utara, Wali Kota Sibolga, OPD Sumatera Utara, Dandim 0316/Batam, Danlanud Batam, Danlanal Batam, Polretsa Barelang, Forkompinda Batam dan Sumatera Utara, Tokoh Agama, Adat, serta masayarkat, Jum'at malam (3/2).
Pada kegiatan, dari informasi yang disampaikan oleh Ketua Panita Acara bahwasanya warga Sumatera Utara yang tergabung dalam IKABSU Batam tercatat kurang lebih 360 jiwa, dan beragam etnis, di kota Batam - Provinsi Kepulauan Riau (Kepri).
Suasana Fhoto Bersama, Wali Kota Batam (No.3 dari Kanan - Fhoto by www.kejoranews.com) |
Berikutnya, Gubernur Sumatera Utara, Letjend TNI (Purn), H.Edi Rahmayadi menyampaikan bahwa sangat senang di kota Batam, di Indonesia sekarang ini sudah terdapat 38 Provinsi, dan dari semua yang dilihat, kota Batam merupakan tempat yang wilayahnya sangat strategis.
Batam ini bukan Jakarta, Bandung dan sebagainya, karena berada di pertengahan Selat Malaka, berdekatan dengan Singapura, Malaysia, Thailand, Vietnam. Untuk itu, perlu bimbingan-bimbingan yang cerdas.
"Memang memerlukan orang yang cerdas untuk membangun," terangnya. Dan meminta kepada pihak yang berwajib, dalam bersinergi jangan Wali kota yang mendorong/meminta justru sebaliknya, Karena ini (wilayah Batam) adalah kehormatan Indonesia.
"Kehadiran warga perantauan Sumatera Utara di kota Batam ini, dan Kepada Ketua IKABSU Batam agar anda dapat menjalankan fungsi dalam menyelesaikan persoalan yang ada. Bagi warga Sumut saya mau tidak ada yang membuat malu di kampung orang di mana bumi dipijak disitu langit dijunjung, ada persoalan diselesaikan bersama-sama," tegasnya.
Di tempat yang sama, Wali Kota Batam, Muhammad Rudi menyampaikan bahwa IKABSU ini adalah organisasi sosial, untuk itu bagaimana khususnya melindungi warga Sumut di kota Batam, ini artinya kerjasama yang harus dibangun, agar kota aman dan damai.
"Saat ini, demi membangun kota Batam lebih baik. Perlu akses, antara lain pembangunan jalan utama, pelubuhan, bandara hingga pembangunan LRT ke setiap Kecamatan di kota Batam. perlunya kerjamasama dengan Forkopimda, bisa terwujud semua," tutupnya.
Pada kesempatan itu, Wali Kota Batam menyapa warga perantauan Sumut dalam ucapan salam/sapaan, ''Horas'' dari Suku Batak, ''Mejuah-Juah'' dari Suku Karo, ''Ya'ahowu'' dari Suku Nias, ''Ahoy'' dari Suku Melayu.
P/Editor:
Andi Pratama
Andi Pratama
Anggota Komisi IV DPRD Batam, Sah Jadi Ketum IKABSU Batam
Sekianlah artikel Anggota Komisi IV DPRD Batam, Sah Jadi Ketum IKABSU Batam kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.
Sudah dibaca Anggota Komisi IV DPRD Batam, Sah Jadi Ketum IKABSU Batam linknya https://malaysiadansekitarnya.blogspot.com/2023/02/anggota-komisi-iv-dprd-batam-sah-jadi.html
0 Response to "Anggota Komisi IV DPRD Batam, Sah Jadi Ketum IKABSU Batam"
Posting Komentar