Judul : Sosialisasi Langkah-langkah dalam Menghadapi Akhir Tahun
link : Sosialisasi Langkah-langkah dalam Menghadapi Akhir Tahun
Sosialisasi Langkah-langkah dalam Menghadapi Akhir Tahun
TEGAL I KEJORANEWS.COM : Petugas Pengelola Keuangan Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Brebes, ikuti kegiatan Sosialisasi PER-10/PB/2023 tentang Langkah-Langkah Dalam Menghadapi Akhir Tahun Anggaran 2023 dan PMK Nomor 109 Tahun 2023 tentang Mekanisme Pelaksanaan Anggaran atas Pekerjaan yang Belum Diselesaikan pada Akhir Tahun Anggaran bersama TIM KPPN Tegal, Bertempat di Aula Lantai II KPPN Tegal, Kamis (26/10/2023).Kegiatan dibuka oleh Zajri selaku Kepala KPPN Tegal dan dihadiri seluruh Satuan Kerja lingkup Pembayaran KPPN tegal. Dalam pelaksanaan kegiatan hari ini juga diawali dengan penyampaian evaluasi pelaksanaan Capaian anggaran tahun 2023 sampai dengan triwulan III.
Kegiatan dilanjutkan dengan materi terkait PER-10/PB/2023 tentang Langkah-Langkah Dalam Menghadapi Akhir Tahun Anggaran 2023 yang dibawakan oleh Narasumber Ihda Hidayah Budiati, Suranto, dan Edy haryono.
Pada kesempatan yang sama, Kepala KPPN Tegal juga menyampaikan apresiasi kepada satuan kerja yang dalam pelaksanaan anggaran sampai dengan triwulan III ini telah mencapai target, serta untuk beberapa satker yang masih berproses agar terus meningkatkan kualitas pelaksanaan anggarannya dengan pelaksanaan penyusunan, realisasi dan pelaporan anggaran secara tepat waktu
(Salam)
Sosialisasi Langkah-langkah dalam Menghadapi Akhir Tahun
Sudah dibaca Sosialisasi Langkah-langkah dalam Menghadapi Akhir Tahun linknya https://malaysiadansekitarnya.blogspot.com/2023/10/sosialisasi-langkah-langkah-dalam.html
0 Response to "Sosialisasi Langkah-langkah dalam Menghadapi Akhir Tahun"
Posting Komentar