Judul : Diduga Ada Penyalahgunaan Anggaran di Kehumasan Kominfo Pemkab Bintan
link : Diduga Ada Penyalahgunaan Anggaran di Kehumasan Kominfo Pemkab Bintan
Diduga Ada Penyalahgunaan Anggaran di Kehumasan Kominfo Pemkab Bintan
BATAM I KEJORANEWS.COM : Meskipun telah ada oknum bagian Hubungan Masyarakat ( Humas ) pemerintah daerah ( Humas Pemkab Lingga/2014 red) yang dipidana terkait dugaan korupsi anggaran publikasi untuk media, ternyata tidak membuat takut atau jera bagi oknum lain di pemerintahan. Hal ini terlihat seperti di bagian kehumasan Pemerintah Kabupaten ( Pemkab) Bintan yang berada di bawah Dinas Informasi dan Komunikasinya. Senin (4/10/2019).
Di kehumasan Bintan saat ini diduga adanya permainan anggaran yang dilakukan oleh oknum -oknum yang tidak bertanggung jawab. Pasalnya anggaran publikasi yang seharusnya telah dibayarkan sejak Juli 2019 lalu, untuk pembayaran bulan Mei, Juni dan Juli hingga kini belum cair, sementara penagihan pembayaran telah ditandatangani sejak Agustus 2019 lalu.
Tidak hanya 1 media saja, saat ini penunggakan pembayaran yang telat dibayar oleh kehumasan Kominfo Pemkab Bintan tercatat ada puluhan media.
Terkait hal itu, Kepala Sub Bagian Kominfo Bintan, Salihi saat dihubungi media ini berkali-kali dalam 2 bulan ini, selalu berdalih pihaknya akan segera membayar sejumlah media yang tertunggak termasuk media ini.
" Sudah abang tanda tangan bang, kalau sudah mudah-mudahan nanti cair bang Agustus ini bang, " ujar Salihi saat dihubungi media ini pada akhir Agustus 2019 lalu.
Namun pernyataan Salihi ini kemudian berubah lagi pada pertengahan September 2019.
" Kami masih menunggu APBD Perubahan bang, sabar ya bang, " ujarnya lagi.
Di akhir September saat kembali dihubungi ia mengaku pertengahan Oktober 2019 akan cair, namun ternyata hingga 4 November 2019 pembayaran belum dilakukan oleh pihak Kominfo.
Terkait dugaan adanya kemungkinan penyalahgunaan anggaran yang dilakukan Dinas Kominfo yang dikepalai oleh Aupa Samake ini, media ini akan segera menemui RD Akmal, Kepala Seksi Pidana Umum Kejari Bintan untuk membuat laporan.
Rdk
Diduga Ada Penyalahgunaan Anggaran di Kehumasan Kominfo Pemkab Bintan
Sekianlah artikel Diduga Ada Penyalahgunaan Anggaran di Kehumasan Kominfo Pemkab Bintan kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.
Sudah dibaca Diduga Ada Penyalahgunaan Anggaran di Kehumasan Kominfo Pemkab Bintan linknya https://malaysiadansekitarnya.blogspot.com/2019/11/diduga-ada-penyalahgunaan-anggaran-di.html
0 Response to "Diduga Ada Penyalahgunaan Anggaran di Kehumasan Kominfo Pemkab Bintan"
Posting Komentar