Judul : Sebanyak 69 KK Warga Desa Labuhan Korban Banjir, Dapat Bantuan Dinsos
link : Sebanyak 69 KK Warga Desa Labuhan Korban Banjir, Dapat Bantuan Dinsos
Sebanyak 69 KK Warga Desa Labuhan Korban Banjir, Dapat Bantuan Dinsos
![]() |
Photo Bersama Dinsos dan Warga |
MESUJI I KEJORANEWS.COM : Sebanyak 69 kepala keluarga (KK) warga korban banjir di Desa Labuhan Permai Kecamatan Way Serdang Kabupaten Mesuji, mendapat bantuan dari Dinas Sosial Pemerintah Kabupaten Mesuji dan Provinsi lampung. Jumat (1/3/2019).
“Kami melalui Plt Bupati Mesuji Sapli TH, menyalurkan bantuan untuk para korban banjir, sifatnya untuk meringankan beban mereka. Mereka para korban ada yang rumahnya roboh, semoga bantuan ini bisa bermanfaat, " ujar Kepala Dinas Sosial Mesuji, Suhaimi, Jumat(01/3/19).
![]() |
Pemberian Bantuan |
Diuraikannya, bantuan tersebut berupa paket sembako yang berisi 50 kg beras, gula pasir 15 kg, dua kardus mie instan dan sarden 1 kardus, tiga buah selimut, 10 kardus air minun dan seperangkat alat dapur.
"Saya minta masyarakat untuk tetap waspada, jaga keselamatan diri dan keluarga, hindari tempat berbahaya atau riskan, perhatikan dampak akibat banjir yang terjadi dan jaga kesehatan, "himbaunya yang mewakili Plt Bupati Mesuji H.Sapli TH.
Banjir di Desa Labuhan Permai Kecamatan Way Serdang Kabupaten Mesuji, yang berbatasan dengan Provinsi Sumatera Selatan ini, terjadi pada Minggu (24/2/2019), banjir yang acap kali terjadi ini karena air sungai yang meluap akibat musim hujan.
(Yusriyanto)
Sebanyak 69 KK Warga Desa Labuhan Korban Banjir, Dapat Bantuan Dinsos
Sekianlah artikel Sebanyak 69 KK Warga Desa Labuhan Korban Banjir, Dapat Bantuan Dinsos kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.
Sudah dibaca Sebanyak 69 KK Warga Desa Labuhan Korban Banjir, Dapat Bantuan Dinsos linknya https://malaysiadansekitarnya.blogspot.com/2019/03/sebanyak-69-kk-warga-desa-labuhan.html
0 Response to "Sebanyak 69 KK Warga Desa Labuhan Korban Banjir, Dapat Bantuan Dinsos"
Posting Komentar