Judul : Briefing Pengarahan Gerakan Bersih Pantai dan Laut (GBPL) Serentak
link : Briefing Pengarahan Gerakan Bersih Pantai dan Laut (GBPL) Serentak
Briefing Pengarahan Gerakan Bersih Pantai dan Laut (GBPL) Serentak
Briefing dari KKP |
ANAMBAS I KEJORANEWS.COM :Mempersiapkan rencana aksi gerakan Bersih Pantai dan Laut (GBPL) serentak yang akan diadakan di pantai sekitar kawasan jalan Selayang Pandang Anambas, pada pukul 16: 00 WIB sore nanti, Kepala Subseksi Pendayagunaan Dan Pengawasan Muhammad Lukman Faishol, S.H., dari Kementerian Kelautan dan Perikanan, memberikan briefing pengarahan kepada para peserta dari elemen organisasi masyarakat komunitas kebersihan dan pemerintah Kabupaten Kepulauan Anambas (KKA). Minggu (19/8/2018).
Kepada mereka, yakni :World CleanUp Day (WCD), Komunitas Pecinta Alam Anambas (KOMPAS), Anambas Snorkling Comunity (ASC), Muhammad Lukman Faishol, S.H., mengatakan, bahwa Kabupaten Kepulauan Anambas adalah tergolong 73 titik Sepanjang Pesisir Pantai Seluruh Indonesia yang akan dibersihkan.
Dalam gerakan nanti, yang jumlah pesertanya sekitar 1000 orang, berjaoan kaki di sepanjang jalan Selayang Pandang yang diperkirakan jaraknya 1.440 meter, wajib menyanyikan lagu Indonesia Raya dan Padamu Negeri sekaligus berpegangan tangan.
Dikatakannya, dalam membersihkan pantai nanti, satu koordinator minimal membawa jutuh orang dan sampah yang diambil harus dipilah-pilah sesuai kategorinya.
" Kategori sampah 1 :
Sampah plastik kemasan non fleksibel, botol plastik,dll
Kategori 2 : Flekaibel Kantong plastik sisa makan dan
Kategori 3 : Kaca bling
Kategori 4: Kain, jaring nelayan, baju
Kategori 5 : Sampah kaleng seperti minuman soda
Kategori 6: Sampah karet sterofom, sandal jepit.
Kategori 7: sampah yang beda dengan sampah yang lainnnya. Sampah akan kita timbang seauai kategorinya." Ujarnya.
Lokasi titik untuk gerakan bersih-bersih, pertama nanti adalah: Pasir Manang, pelabuhan Pemda, sekitaran sungai, Sugi Patimura dan jalan Takari.
Kegiatan yang dilaksanakan nanti mengacu dari suray menteri Kelautan dan Perikanan dan Surat Dirjen Pengelolaan Ruang Laut Nomor 864/DJPRL/VIII/2018 tentang Gerakan Bersih Pantai dan Laut (GBPL) serentak di Indonesia tanggal 19 Agustus 2018 Jam 16.00 WIB.
Gerakan Bersih-bersih memberikan edukasi kepada masyarakat dan sekaligus mengkampanyekan gerakan kebersihan sedunia yang diikuti oleh 150 negara di dunia pada tanggal 15 September 2018 yang akan datang.
Lionardo
Briefing Pengarahan Gerakan Bersih Pantai dan Laut (GBPL) Serentak
Sekianlah artikel Briefing Pengarahan Gerakan Bersih Pantai dan Laut (GBPL) Serentak kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.
Sudah dibaca Briefing Pengarahan Gerakan Bersih Pantai dan Laut (GBPL) Serentak linknya https://malaysiadansekitarnya.blogspot.com/2018/08/briefing-pengarahan-gerakan-bersih.html
0 Response to "Briefing Pengarahan Gerakan Bersih Pantai dan Laut (GBPL) Serentak"
Posting Komentar